PT JUJUR JAYA SAKTI

jl andi djemma no 121 kota palopo

Menu

Jangan Dipaksakan, Setiap 4 Jam Sekali Wajib Istirahat saat Mudik Lebaran

Monday, April 24th 2023.
Kemacetan sudah terjadi di beberapa ruas jalan jalan, menandakan arus mudik sudah mulai terjadi. Bicara mudik, tak sedikit yang menempuh jarak yang jauh dan membutuhkan istirahat yang cukup agar tetap aman dan nyaman.

Menurut Suharto, Master Trainer Indonesia Ayo Aman Berlalu Lintas-IAABL Astra Isuzu , bagi pemudik wajib melakukan istirahat beberapa saat ketika melakukan mudik dengan jarak tempuh yang jauh.

“Usahakan kalau sudah istirahat pertama (4 jam perjalanan) itu bisa rileks peregangan dan tetap bersantai,” katanya, saat ditemui di Jakarta, baru-baru ini.
Lebih lanjut ia menyarankan untuk setiap pengemudi tidak memaksakan keadaan, dan direkomendasikan untuk tidur pada istirahat kedua (4 jam selanjutnya) dengan tujuan agar tubuh tetap fit.

“Kalau sudah 4 jam kedua itu wajib tidur untuk mengembalikan stamina tubuh karena kalau sudah empat jam kedua, ketiga itu saraf tubuh sudah lelah,” tambahnya.

Kelelahan yang terjadi pada saraf tentu tentu akan berdampak buruk pada seseorang, apalagi ketika sedang mengemudi dengan jarak tempuh yang tidak sedikit.

“Tanda-tandanya itu sering menguap sudah menjadi lampu kuning, itu wajib istirahat dan jangan paksakan keadaan,” paparnya.



Menurutnya untuk menghilangkan rasa kantuk bisa dengan tidur sejenak beberapa saat, dan bisa dengan membasuh muka agar tubuh kembali bugar.

“Tidur 30 menit saya rasa cukup untuk mengembalikan kebugaran, bisa juga membasuh muka dengan air sebelum jalan kembali,” tutupnya.

Mobil Terbaru

Related Article Jangan Dipaksakan, Setiap 4 Jam Sekali Wajib Istirahat saat Mudik Lebaran

Tuesday 28 March 2023 | Uncategorized

Anak-anak memang memiliki rasa ingin tahu yang besar. Anak juga cenderung punya keinginan untuk bertingkah layaknya orang dewasa. Maka, anak biasanya sering sekali merengek untuk…

Monday 24 April 2023 | Uncategorized

Saat ini sedang terjadi puncak arus mudik lebaran 2023, dimana sudah mulai terjadi kemacetan panjang di jalan tol. Dalam perjalanan mudik, tak sedikit yang menempuh…

Sunday 2 April 2023 | Uncategorized

Daihatsu sudah resmi merilis harga dan spesifikasi All New Ayla 2023. Berbeda dari Toyota Agya, mereka hanya bermain di segmen LCGC 5 penumpang. Opsi varian…